PANDUGA.ID, JAKARTA – Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka, merespons singkat pertanyaan wartawan mengenai dugaan bahwa dirinya adalah pemilik akun Kaskus bernama ‘Fufufafa’.
Akun tersebut menjadi sorotan publik setelah muncul tudingan bahwa banyak komentarnya yang kasar, terutama terkait serangan terhadap Prabowo Subianto dan keluarganya, sejak sebelum Pemilu 2014 hingga 2019.
“Tanya yang punya akun,” ujar Gibran singkat saat dimintai klarifikasi oleh wartawan, Rabu (11/9/2024).
Akun ‘Fufufafa’ ramai diperbincangkan karena dianggap sering membuat komentar tajam yang menyerang Prabowo, terutama saat Prabowo berhadapan dengan Presiden Jokowi dalam dua Pemilu, yakni pada tahun 2014 dan 2019.
Spekulasi bahwa akun tersebut milik Gibran muncul karena adanya kesamaan pola komentar dengan isu politik yang melibatkan ayahnya.
Kendati demikian, Gibran memilih untuk tidak memperpanjang pernyataan terkait isu tersebut.
Menurut beberapa pengamat, sikap Gibran yang singkat ini mungkin bertujuan untuk meredam eskalasi isu yang berpotensi memperkeruh suasana politik.
Hingga saat ini, belum ada klarifikasi lebih lanjut dari pihak terkait, termasuk dari Kaskus mengenai identitas pemilik akun ‘Fufufafa’.
Namun, perdebatan mengenai akun tersebut terus menjadi topik hangat di media sosial, terutama di kalangan warganet yang mengikuti perkembangan politik nasional.(CC-01)