PANDUGA.ID, JAKARTA – Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur untuk Pilkada Jakarta 2024 dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Ridwan Kamil (RK) dan Suswono, resmi dideklarasikan sore ini di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (19/8/2024).
Deklarasi ini menandai dimulainya persiapan intensif koalisi tersebut untuk menghadapi Pilkada Jakarta yang diperkirakan akan menjadi salah satu kontestasi politik paling panas tahun depan.
Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus merupakan gabungan partai politik yang sebelumnya mengusung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam Pilpres 2024.
Koalisi ini terdiri dari Golkar, Gerindra, Demokrat, PAN, PSI, PBB, Gelora, Garuda, dan Prima, serta bertambah dengan ‘plus’ yakni PKS, PKB, dan Nasdem yang pada Pilpres lalu mengusung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, ditambah PPP dan Perindo yang sebelumnya mendukung Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
“Koalisi ini menunjukkan kesolidan partai-partai besar dalam menyatukan kekuatan untuk Pilgub Jakarta,” ujar Ridwan Kamil.
Deklarasi RK-Suswono juga menandakan posisi sulit bagi PDIP, yang tidak bisa ikut berlaga dalam Pilgub Jakarta karena jumlah kursinya di DPRD Jakarta tidak mencapai 20%, batas minimal untuk mengusung calon gubernur.
Dengan RK-Suswono sebagai pasangan calon yang diusung KIM Plus, Pilkada Jakarta 2024 diprediksi akan menjadi ajang pertarungan kekuatan politik besar yang mewarnai Pilpres 2024.
Ridwan Kamil, yang sebelumnya menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat, dan Suswono, politisi senior yang dikenal berpengalaman, dianggap sebagai kombinasi yang kuat untuk memimpin Jakarta.(CC-01)