PANDUGA.ID, SEMARANG – Sebuah video yang memperlihatkan seorang warga terluka usai digigit buaya viral di media sosial.
Salah satu videonya dibagikan akun Instagram @makasar_lnfo pada Kamis (14/12/2023) lalu.
Dalam video tersebut terlihat betis kanan korban mengalami luka gigitan yang cukup serius.
“Sannana bate kokkona lantanna (Bekas gigitannya sangat keras dan dalam),” ucap perekam video.
“Markasna beng anjoneg buajayya (Anda akan menemukan informasi tentang sarang buaya),” lanjutnya.
Perekam video kemudian meminta korban yang sudah tertatih-tatih segera ke rumah sakit untuk meminta pertolongan.
“Mae maiki inta riballa garringan (Segera ke rumah sakit),” katanya.
“Gara-gara papas gangan mee na boya na di kokko buaja (saya digigit buaya gara-gara sayur papas),” ucapnya.
Video ini telah dilihat lebih dari 70.000 kali.
Peristiwa tersebut diketahui menimpa seorang korban bernama Dg Sattuang (60) asal Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Ia digigit buaya pada Kamis (14 Desember 2023) sekitar pukul 11.00 Wita saat mencari sayur pappa di rawa-rawa sekitar Sungai Pampang.
Sekadar informasi, sayur pappa merupakan tanaman yang tumbuh liar di tepian sungai dan muncul pada musim hujan.(CC-01)