PANDUGA.ID, SEMARANG – Sekretaris Jenderal PDI-Perjuangan Hasto Kristiyanto memastikan Ganjar Pranowo-Mahfud MD siap menerima undangan uji publik dan dialog terbuka dari Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.
“Nantinya akan ada uji publik dan dialog terbuka, dari hal itu akan melihat kapasitas calon presiden, menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang,” katanya, Sabtu (4/11/2023).
Sementara itu, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti mengatakan, uji publik untuk ketiga paslon ini adalah kesepakatan rapat Pleno PP Muhammadiyah.
“Uji publik untuk merespons permintaan pertemuan para paslon dengan petinggi PP Muhammadiyah,” ucapnya.
Adapun hingga kini Capres dan Cawapres Ganjar-Mahfud berusaha menunjukan kualitasnya ke publik.
Beberapa kegiatan dengan menggandeng masyarkat terus dilakukan.
Baru-baru ini, Ganjar bertandang ke Pulau Dewata Bali untuk mendengarkan kritik dan saran para pemuda di Bali.(CC-01)