PANDUGA.ID, SEMARANG – Mau masak sahur tapi nggak punya banyak waktu? Tenang! Menu sahur sederhana ini cocok buat kamu yang tinggal sendiri. Selain praktis dan cepat dimasak, hidangan ini juga lezat dan bergizi untuk membantu kamu menjalani puasa dengan energi penuh!
1. Mie Goreng Sayur
Praktis, enak, dan penuh serat! Mie goreng sayur ini bisa jadi pilihan tepat buat sahur cepat tapi tetap sehat.
Bahan:
- 120 g mie telur, rebus lalu tiriskan
- 100 g tauge, siram air panas lalu tiriskan
- 200 g sawi, iris kecil lalu seduh dan tiriskan
- 2 butir telur ayam
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 4 butir bawang merah, iris tipis
- 2 buah cabai rawit, iris tipis
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica bubuk
- ½ sdt gula pasir
- Kecap manis secukupnya
- 2 sdm minyak sayur
Cara Membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai hingga harum.
- Masukkan telur, orak-arik hingga matang.
- Tambahkan mie, tauge, dan sawi, lalu aduk perlahan.
- Bumbui dengan garam, merica, gula, dan kecap manis, aduk rata.
- Angkat dan sajikan.
2. Sup Ayam Sayur
Mau sahur yang hangat, bergizi, dan nggak ribet? Sup ayam sayur ini jawabannya!
Bahan:
- 1 sdm minyak sayur
- 1 bawang bombay, potong kecil-kecil
- 1 batang wortel, potong kecil-kecil
- 2 batang seledri, potong-potong
- 4 siung bawang putih, cincang
- 300 g buncis, potong
- 945 ml kaldu sayur
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica
- 900 g bayam atau sawi, kukus dan potong-potong
Cara Membuat:
- Panaskan panci, tumis bawang bombay, wortel, dan seledri selama 3-5 menit.
- Tambahkan bawang putih, masak 1 menit, lalu masukkan buncis. Masak lagi 1 menit.
- Tuang kaldu sayur, tambahkan garam dan merica, lalu aduk rata.
- Biarkan mendidih, kecilkan api, dan masak selama 25 menit tanpa ditutup.
- Masukkan bayam atau sawi, masak 5 menit, lalu sajikan hangat.
3. Ayam Kecap
Ayam kecap bisa jadi menu sahur sekaligus berbuka. Gampang dibuat dan bisa disimpan untuk beberapa kali makan!
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong 8 bagian
- 100 g bawang bombay, iris tebal
- 1 buah tomat, potong-potong
- 5 siung bawang putih, cincang
- 3 cm jahe, memarkan
- 2 buah cabai merah besar, potong serong
- 5 lembar daun jeruk
- ½ sdt pala bubuk
- 5 sdm kecap manis
- 1 sdt penyedap rasa kaldu ayam
- 200 ml air
- 2 buah jeruk nipis, peras
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica bubuk
- Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, garam, dan merica. Diamkan 10 menit.
- Goreng ayam hingga setengah matang, lalu tiriskan.
- Tumis bawang putih, jahe, cabai, dan daun jeruk hingga harum.
- Tambahkan bawang bombay dan pala bubuk, aduk rata.
- Masukkan ayam, kecap manis, dan penyedap kaldu ayam. Aduk rata.
- Tuang air, tutup wajan, dan masak dengan api sedang hingga matang.
- Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.