PANDUGA.ID, JAKARTA – Nama Setyo Budiyanto menjadi sorotan setelah resmi terpilih sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029. Pemilihan Setyo dilakukan dalam Rapat Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pada Kamis, 21 November 2024, yang membahas penetapan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK.
Setyo Budiyanto, yang saat ini menjabat sebagai Inspektur Jenderal (Irjen) di Kementerian Pertanian sejak Maret 2024, memiliki rekam jejak panjang di dunia penegakan hukum.
Pria kelahiran Surabaya, 29 Juni 1967, ini adalah perwira tinggi Polri dengan pangkat Komisaris Jenderal (Komjen). Kenaikan pangkatnya dari Inspektur Jenderal (Irjen) menjadi Komjen terjadi bersamaan dengan pelantikannya sebagai Irjen Kementerian Pertanian.
Sebelum menjabat sebagai Ketua KPK, Setyo pernah memimpin Kepolisian Daerah (Kapolda) Nusa Tenggara Timur pada tahun 2021. Selain itu, alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1989 ini juga pernah menduduki sejumlah posisi strategis di KPK, termasuk sebagai Direktur Penyidikan pada 2021 dan Koordinator Supervisi Penindakan Deputi Penindakan KPK.
Selama bertugas di KPK, Setyo Budiyanto terlibat dalam sejumlah kasus besar. Salah satunya adalah operasi penangkapan Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin, terkait kasus dugaan suap kepada AKP Stepanus Robin Pattuju.
Keahlian Setyo dalam bidang penyidikan dan supervisi di KPK menjadi salah satu keunggulan yang membuatnya dipercaya memimpin lembaga antirasuah tersebut selama lima tahun ke depan. (CC02)