PANDUGA.ID, SEMARANG – Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, menegaskan komitmennya untuk menjamin keamanan yang merata di seluruh wilayah Jawa Tengah selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024. Irjen Ribut memastikan bahwa setiap daerah, tanpa terkecuali, akan menjadi prioritas dalam hal pengamanan.
“Kami memberikan prioritas penuh pada keamanan di semua daerah di Jawa Tengah selama Pilkada 2024,” ujar Irjen Ribut usai memberikan arahan kepada sejumlah perwira di Polrestabes Semarang, Selasa (3/9/2024).
Pertemuan antara Kapolda Jateng dan perwira di Polrestabes Semarang tersebut berlangsung secara tertutup. Agenda pertemuan itu membahas berbagai persiapan terkait Pilkada 2024, termasuk pelaksanaan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) yang akan segera diterapkan oleh Polrestabes Semarang.
“Kami telah mengantisipasi potensi kerawanan di seluruh daerah di Jawa Tengah. Khusus di Semarang, yang merupakan Ibu Kota Jawa Tengah, sedang dilakukan persiapan latihan Sispamkota sebagai langkah menghadapi Pilkada,” tambahnya.
Lebih lanjut, Irjen Ribut, yang juga pernah menjabat sebagai Kapolresta Solo, mengingatkan seluruh anggotanya untuk menjaga netralitas selama proses Pilkada berlangsung. Hal ini penting untuk memastikan situasi di Jawa Tengah tetap kondusif dan aman.
“Jika ada anggota yang melanggar netralitas, kami akan memberikan sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku,” tegasnya. (CC02)