PANDUGA.ID, DEMAK – Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan Pantura Desa Wonoketingal, Kecamatan Karanganyar, Demak KM39.200 pada Sabtu (13/7/2024).
Insiden tersebut melibatkan sebuah truk bermuatan besi dengan plat nomor L9780BG.
Meski tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, insiden tersebut menyebabkan kemacetan di kedua arah jalan. Kasat Lantas Polres Kudus, AKP Lingga Ramadhani, mengungkapkan bahwa truk tersebut melaju dari arah Kudus menuju Semarang.
“Sesampainya di lokasi, sopir diduga mengantuk dan kurang konsentrasi sehingga lepas kendali, oleng ke kanan, menabrak median dan lampu penerangan jalan umum, lalu terguling,” ujarnya.
Saat ini, pihak kepolisian telah melakukan penanganan dengan mengevakuasi truk serta mengatur lalu lintas di sekitar lokasi kejadian untuk mengurai kemacetan.
AKP Lingga Ramadhani juga mengimbau para pengguna jalan agar berhati-hati saat berkendara.
“Jika merasa lelah atau mengantuk, sebaiknya beristirahat terlebih dahulu sebelum melanjutkan perjalanan,” tambahnya.
Pihak kepolisian terus mengingatkan pentingnya keselamatan dalam berkendara dan mengajak semua pengguna jalan untuk selalu waspada demi menghindari kecelakaan serupa di masa mendatang. (CC02)