PANDUGA.ID, KARANGANYAR – Kebakaran hebat melanda sebuah kandang ayam dua lantai di Tamansari, Kecamatan Kerjo, Kabupaten Karanganyar pada Selasa dini hari, sekitar pukul 01.30.
Insiden ini menghanguskan kandang beserta 5.000 ekor ayam dan sebagian rumah milik Suwardi (56).
Menurut Kalakhar BPBD Karanganyar, Hendro Prayitno, titik api pertama kali terlihat dari pemanas kandang yang terletak di belakang rumah.
Api kemudian dengan cepat merembet ke bangunan lainnya, termasuk rumah yang berjarak sekitar 1,5 meter dari kandang.
“Anggota keluarga sedang tertidur saat kejadian.
Saksi mata, anak dari pemilik rumah, yang pertama kali melihat api merembet ke rumah, segera membangunkan anggota keluarga lainnya,” kata Hendro.
Keluarga Suwardi segera berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Tidak lama kemudian, warga sekitar, relawan, dan petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi untuk membantu memadamkan api.
Beruntung, api dapat segera dikendalikan dan dipadamkan sebelum menyebabkan kerusakan lebih parah.
Hendro Prayitno menambahkan bahwa tidak ada anggota keluarga yang mengalami luka-luka dalam kejadian tersebut.
“Kerugian meliputi 5.000 ekor ayam yang baru berusia 10 hari, serta peralatan dapur dan bagian atap rumah yang terbakar,” jelasnya. (CC02)